Source Code React Terekspos Semua di Chrome Developer Tools ?
Ini tips yg gak banyak dibicarakan orang-orang. Sewaktu lihat-lihat di Chrome Developer Tools saya kaget karena semua source code saya terekspos disana dalam bentuk yg tidak diminifikasi sama sekali.
Lalu apa ada yg salah? Ternyata tidak. Isu ini sempat masuk di repository create-react-app di artikel ini dan yg membalas sendiri adalah Dan Abramov (creator Redux).
Disana dijelaskan kalo hal ini memang bukan bug dan ini terjadi karena file source-map pada javascript. Solusinya adalah hapus saja file tersebut setelah npm run build (terutama yg boilerplate nya pakai React). Di gambar diatas adalah tempat saya menemukan source code saya terekspos semua. Check juga punya kalian, apakah terekspos juga atau tidak.
Dengan menghapus file source map, kalian akan dapat peringatan di console, tapi menurut Dan Abramov sendiri, itu tidak apa-apa kok.
oke semoga membantu