/ #line-tracer #robotika 

Line Tracer Setelah Update 3 Kali

Udah 2minggu ga nyentuh blog nih jadi kangen . Ni koneksinya soalnya lemot jadi sulit nulis , sempat berfikir pakai WLW seperti disarankan mas Fachrulx2 dari blog sebelah tapi belum ada waktu . back to topic, pasti tau kan Line Tracer itu apa? itu lho robot pengikut garis . kalau dalam perlombaannya buat balapan . Garisnya untuk sirkuitnya :) 1_469623750l

Robot kami namanya Shirokishi yang artinya kesatria putih . walaupun ga ada warna putihnya :D . ini robot udah di update 3kali tanpa pembaruan komponen ! cuma memeras otak gimana biar dengan komponen seadanya tapi maksimal peformanya . Kita harus kreativ bro ! :)

Shirokishi yang pertama ga jalan gara-gara bentuknya dinilai terlalu panjang . Jadi sensor ga responsif . seharusnya antara 2 roda dan sensor membentuk segitiga sama sisi bukan sama kaki . hehe akhirnya aku potong frame PCBnya . Akhirnya lahirlah Shirokishi yang kedua . Ternyata peformanya meningkat dengan drastis ! karena bodynya kecil, ringan, titik gravitasinya ada dibelakang (terinspirasi mobil sport) tapi masalah muncul.

Karena terlalu ringan, ni line tracer terlalu brutal jalan-nya , tiap jalan sampai selalu wheelie alias depannya ngangkat ! sampai butuh 2stabilizer uang koin yang diselotip pink . tapi masih aja brutal jalannya. Di lomba ITS gue kalah gara-gara sampai gulung-gulung ni line tracer . Menyadari akan high peformancenya ni robot , aku meres otak gimana titik gravitasinya ada di depan atau tengah biar ga wheelie tapi tetep punya ciri khas Shirokishi yaitu body mungil.

Akhirnya framenya aku bikin bidang miring/agak nunduk kedepan agar berat didepan, motor DC + gearbox aku bikin konfigurasi tidur agar sedikit luas dan titik gravitasinya ada di tengah, framenya juga aku terinspirasi delta-box :D tapi ini tak kasih nama U-Frame hehe . Tempat bolong ditengah itu buat batere 9v kotak . Lalu aku beri aksesoris ‘body-kit’ agar terlihat rendah dari tanah sekedar hiasan namun fungsional agar cahaya lain dari luar tidak mengganggu kerja sensor dalam membaca garis . Bodykit juga tetap ringan karena terbuat pake papercraft namun kurang kokoh .

1_741915279l

Bodynya aku hias pake sentuhan stiker carbon fiber look agar berkesan racing ! dan stiker Yoshimura biar keliatan Japannya :) ini masih 80persen jadi, belum coba jalan tapi aku optimis ni peformanya seimbang dengan kestabilannya . Semoga lomba bentar lagi di Universitas menang ya.. Amin!

kamu di halaman ini selama .